yandex

Keberadaan Messi Bikin Real Madrid Gagal Raih Banyak Gelar

Keberadaan Messi Bikin Real Madrid Gagal Raih Banyak Gelar 1

Sergio Ramos tidak ragu bahwa Real Madrid bakal menikmati kesuksesan yang lebih besar selama waktunya di klub seandainya Lionel Messi tidak berada di Barcelona. Fakta itulah yang terungkap pada serial dokumenternya berjudul ‘The Legend of Sergio Ramos’.

Ramos telah memenangkan empat Liga Champions bersama klub. Tetapi lima gelar LaLiga Santander-nya hanya setengah dari yang dimenangkan oleh Messi bersama tim Catalan.

“Kami menderita melawan Messi selama tahun-tahun ini. Mungkin jika Barcelona tidak memilikinya, kami akan memenangkan lebih banyak gelar,” tutur Ramos dikutip dari Marca, Kamis (8/4/2021).

“Ada saat ketika kami menghadapi Barcelona terbaik dalam sejarah. Kami memiliki pelatih hebat seperti [Jose] Mourinho, tapi sulit bagi kami untuk mengalahkan mereka. Kami tidak menang banyak dan ada banyak ketegangan, yang disebabkan oleh mereka atau kami.”

Ramos dan Messi, akan saling berhadapan pada laga bertajuk El Clasico di Alfredo di Stefano, akhir pekan ini. Saat ini Madrid berada di peringkat ketiga dengan raihan 63 poin.

Madrid tertinggal dua angka dari Barcelona dan tiga poin dari Atletico Madrid selaku pemuncak klasemen sementara Liga Spanyol.

Artinya, duel El Clasico ini bisa menjadi ajang penentuan gelar juara mengingat pertandingan tinggal menyisakan sembilan pertandingan lagi.

Sergio Ramos Cedera Jelang Lawan Liverpool dan El Classico, Zinedine Zidane Frustrasi

Sergio Ramos Cedera Jelang Lawan Liverpool dan El Classico, Zinedine Zidane Frustrasi 2

La Liga – Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane mengutarakan rasa frustrasinya dengan cedera yang dialami sang kapten tim, Sergio Ramos jelang pekan krusial.

Ramos baru saja kembali dari tugas internasionalnya bersama Timnas Spanyol. Namun sayang, bek 35 tahun itu pulang dengan membawa oleh-oleh cedera otot di kaki kirinya.

Cederanya Sergio Ramos ini tentu membuat Real Madrid makin puyeng. Sebab sebelumnya mereka juga ditinggalkan oleh Eden Hazard, Federico Valverde, Toni Kroos, Alvaro Odriozola, dan Dani Carvajal yang juga mengalami cedera.

Banyaknya pemain yang mengalami cedera di skuad asuhannya membuat Zidane merasa sangat frustrasi. Meski demikian, ia tak bisa mencari kambing hitam atas situasi ini.

“Cedera yang kami alami banyak, terlalu banyak. Ini adalah hal-hal yang terjadi dan kami harus menerimanya, tetapi tidak ada yang bisa disalahkan,” ujar Zidane seperti dikutip Goal International.

“Yang kami inginkan adalah agar dia pulih secepat mungkin, kami tahu kapten seperti apa dia. Dia telah melukai dirinya sendiri dan saya berharap dia segera pulih.” tambahnya.

Parahnya, cedera Ramos ini terjadi jelang pekan krusial bagi Real Madrid. Selepas menghadapi Eibar, Sabtu (3/4/2021) malam nanti, Los Blancos sudah dinanti tiga laga akbar.

Pertama, Real Madrid akan menjamu Liverpool dalam partai leg pertama perempat final Liga Champions pada tengah pekan nanti sebelum kemudian bentrok dengan Barcelona dalam partai bertajuk El Clasico di akhir pekan.

Berselang tiga hari kemudian, Real Madrid bakal kembali berhadapan dengan Liverpool dalam partai leg kedua perempat final.

Sergio Ramos Siap Menyambut Lionel Messi di Bernabeu

Sergio Ramos Siap Menyambut Lionel Messi di Bernabeu 3

La Liga – Kapten Real Madrid, Sergio Ramos menyebut siap menyambut Lionel Messi di Santiago Bernabeu seandainya nanti memilih meninggalkan Barcelona. Menurutnya itu akan menjadi pengalaman unik mengingat selama ini La Pulga telah menjadi musuhnya di lapangan hijau.

Kontrak Messi di Barcelona bakal habis pada 30 Juni 2021. Hingga sekarang belum ada pembicaraan kontrak baru antara bintang asal Argentina itu dengan Blaugrana. Artinya, dia akan berstatus bebas transfer pada bursa musim panas nanti.

Spekulasi tentang kepergian Messi pun jadi santapan media di seluruh dunia. Terlebih setelah Barcelona tersingkir di babak 16 besar Liga Champions. Dia dikaitkan dengan sejumlah klub tajir seperti Paris Saint Germain (PSG) dan Manchester City (Man City).

Bahkan belakangan, beredar kabar gila yang mengaitkan Messi dengan Madrid. Disebut tidak masuk akal karena Los Blancos merupakan musuh utama Barcelona di La Liga. Ditanya soal rumor Messi tersebut, Ramos menjawabnya santai.

Bahkan, bek veteran itu mengaku siap menyambut mantan pemain terbaik dunia itu Santiago Bernabeu.

“Saya akan senang menyambut Messi (ke Real Madrid). Rumah saya akan tersedia untuknya selama beberapa pekan pertama,” kata dikutip dari Marca.

Ramos mengakui betapa sulitnya Madrid setiap menghadapi Messi bersama Barcelona. Jadi, dia akan sangat senang jika alumnus La Masia meninggalkan Camp Nou. “Kami harus menderita saat Leo di tahun-tahun terbaiknya. Jadi fakta tidak harus menghadapinya lagi akan bagus,” ujar Ramos.

Ramos yakin Messi akan mendapat tempat di Madrid dan kembali meraih trofi yang diinginkannya.

“Dia akan membantu kami menang dan meraih lebih banyak kesuksesan. Akan konyol untuk mengatakan sebaliknya,” ujarnya.